Jendelaseram.com
No Result
View All Result
  • Login
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • POLITIK
  • PEMERINTAHAN
  • EKONOMI
  • HUKRIM
  • OLAHRAGA
  • WISATA
PRICING
SUBSCRIBE
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • POLITIK
  • PEMERINTAHAN
  • EKONOMI
  • HUKRIM
  • OLAHRAGA
  • WISATA
No Result
View All Result
Jendelaseram.com
  • Beranda
  • Nasional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Daerah
  • Hukrim
  • Pemerintahan
  • Olahraga
  • Wisata
No Result
View All Result
Home Daerah

Dua Kali Rapat Tripartit, Nasib 64 Karyawan PT Daya Dalenta Pratama di SBT Belum Jelas

Redaksi Js by Redaksi Js
14 Januari, 2026
Reading Time: 2 mins read
0
Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Seram Bagian Timur (SBT) bersama PT Daya Dalenta Pratama dan para karyawan melakukan rapat tripartit di Kantor Dinas Nakertrans SBT. (Dok : Pribadi)

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Seram Bagian Timur (SBT) bersama PT Daya Dalenta Pratama dan para karyawan melakukan rapat tripartit di Kantor Dinas Nakertrans SBT. (Dok : Pribadi)

Bula, JENDELASERAM.COM — Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Seram Bagian Timur (SBT) bersama PT Daya Dalenta Pratama dan para karyawan sudah dua kali menggelar rapat tripartit.

Meskipun rapat sudah dua kali digelar, namun nasib 64 karyawan yang bekerja pada sektor Minyak dan Gas (Migas) di Kota Bula itu belum jelas pembayaran tunggakkan gaji mereka selama tujuh bulan berjalan.

Kepala Dinas Nakertrans SBT Mohtar Rumadan di Bula, Selasa (13/01/2026) mengatakan, pertemuan mediasi pertama yang dilakukan pada 6 Januari 2026 lalu tidak ada penyelesaian.

Baca Juga:  BPJN Maluku Hadiri Rapat Lanjutan RPB Pembangunan Jalan Ruas Kota Baru-Airnanang

Tidak ada solusi dalam rapat tripartit tersebut sambung dia, karena pengambil keputusan dari PT Daya Dalenta Pratama itu tidak hadir. Padahal dalam surat panggilan yang dilayangkan itu sudah ditegaskan untuk tidak boleh diwakilkan.

“Kita melakukan  6 januari lalu tidak ada penyelesaian, tidak ada kata solusi dari perusahaan. Ditambah lagi dengan perusahaan diwakilkan, padahal surat panggilan pertama itu meminta untuk tidak dapat diwakilkan,” kata Rumadan.

Baca Juga:  Lama tak Beroperasi, Yusuf Alkatiri Minta Cold Storage di Kesui Diaktifkan Kembali

Dirinya menjelaskan, karena tidak ada penyelesaian, surat panggilan kedua dilayangkan untuk dilakukan rapat tripartit kedua dengan melibatkan direktur atau direksi dari PT Daya Dalenta Pratama.

Dia mengakui, dalam rapat mediasi kedua itu, Direktur PT Daya Dalenta Pratama Andreas Pattiselano hadir melalui panggilan WhatsApp lantaran yang bersangkutan berada di luar Kota Bula.

Buy JNews
ADVERTISEMENT

Dalam pertemuan yang berlangsung cukup lama itu, Direktur yang merupakan anak dari Anggota DPRD Provinsi Maluku Daerah Pemilihan (Dapil) SBT Javet Jemmy Pattiselano itu belum ada keputusan terkait membayarkan tunggakan gaji karyawan.

Baca Juga:  Agus : Pengamanan Perayaan Nataru dan HUT SBT Butuh Kerjasama Semua Pihak

“Saya secara pribadi tadi berharap bahwa Direktur melakukan keputusan yang pasti, namun bapak-bapak sekalian tahu bahwa tadi tidak ada, gamblang,” akuinya.

Pihaknya berujar, setelah berbincang langsung dengan direktur perusahaan maupun serikat pekerja dan para karyawan dengan direktur, mereka bersepakat untuk estimasi waktu selama sebulan ke depan mengupayakan pembayaran.

“Kita punya estimasi penyelesaian repartit ini, ini waktunya satu bulan,” ujarnya. (JS-02)

Tags: Andreas PattiselanoDinas Nakertrans SBTKabupaten SBTKota BulaMochtar RumadanPerusahaan MigasPT Daya Dalenta PratamaTunggakan Gaji Karyawan

BeritaTerkait

Sigap Terhadap Musibah Kebakaran di Bula, Warga Puji Kinerja Damkar SBT
Daerah

Sigap Terhadap Musibah Kebakaran di Bula, Warga Puji Kinerja Damkar SBT

by Redaksi Js
9 Januari, 2026
0

Bula, JENDELASERAM.COM — Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) dinilai paling sigap dalam menghadapi musibah kebakaran di...

Read more
Tindaklanjut dari Hasil Kunjungan, Pertanahan SBT Temui Kapolres Bahas Penyelesaian Aset Tanah

Tindaklanjut dari Hasil Kunjungan, Pertanahan SBT Temui Kapolres Bahas Penyelesaian Aset Tanah

8 Januari, 2026
Saadiah Uluputty Gandeng Rekan Fraksi PKS di DPR-RI Lakukan Kunker ke Maluku Tenggara

Saadiah Uluputty Gandeng Rekan Fraksi PKS di DPR-RI Lakukan Kunker ke Maluku Tenggara

3 Januari, 2026
Jadi Irup HAB Kemenag di SBT, Alkatiri Sampaikan Pesan Menag Soal Kerukunan

Jadi Irup HAB Kemenag di SBT, Alkatiri Sampaikan Pesan Menag Soal Kerukunan

3 Januari, 2026
Besok Kantor Pertanahan SBT Buka Layanan Terbatas

Besok Kantor Pertanahan SBT Buka Layanan Terbatas

31 Desember, 2025
Pemda SBT Gelar Doa dan Tahlilan Hari ke-5 Alm Mukti Keliobas

Pemda SBT Gelar Doa dan Tahlilan Hari ke-5 Alm Mukti Keliobas

25 Desember, 2025
Next Post
Dinas Komunikasi dan Informatika SBT Sedang Siapkan Dua Layanan Call Center

Dinas Komunikasi dan Informatika SBT Sedang Siapkan Dua Layanan Call Center

Discussion about this post

Recommended Stories

Hasil Seleksi PPPK Tenaga Teknis dan Nakes di SBT Sudah Diumumkan, Guru Menyusul

Hasil Seleksi PPPK Tenaga Teknis dan Nakes di SBT Sudah Diumumkan, Guru Menyusul

6 Januari, 2025
Pendopo Utama Bakal Dijadikan Kantor Bupati SBT, Fachri Target Februari Difungsikan

Pendopo Utama Bakal Dijadikan Kantor Bupati SBT, Fachri Target Februari Difungsikan

31 Desember, 2025
Satu Anggota Polresta Pulau Ambon Kembali Dipecat

Satu Anggota Polresta Pulau Ambon Kembali Dipecat

4 Oktober, 2025

Popular Stories

  • Dua Tersangka Pengrusakan Kantor KPU SBT Ditahan di Lapas Wahai

    Dua Tersangka Pengrusakan Kantor KPU SBT Ditahan di Lapas Wahai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Belum Lama Mengabdi, Sejumlah ASN SBT Kedapatan jadi Titipan di Luar Daerah

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ternyata Belum Ada Kepastian Dokter Spesialis Jiwa ke Bula, Pemda SBT Terus Koordinasi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Daerah Dihadapkan dengan Persoalan PPPK, Kepala BKPSDM SBT Berlibur di Maluku Utara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Enam Desa di SBT Ditetapkan jadi Lokasi Program PTSL 2025

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
No Result
View All Result
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • POLITIK
  • PEMERINTAHAN
  • EKONOMI
  • HUKRIM
  • OLAHRAGA
  • WISATA

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In