Bula, JENDELASERAM.COM — Jelang hari raya Idul Fitri 1446 hijriah atau 2025 masehi, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) berbelanja pakaian baru untuk puluhan anak yatim di Kota Bula.
Kegiatan berbelanja dengan tema ‘Bahagia Bersama PKS’ ini berlangsung di Toko Bula Raya pada Jumat (28/03/2025) sore.
Ketua DPD PKS SBT, Husin Rumadan mengatakan, di hari-hari menjelang hari raya Idul Fitri, anak-anak membutuhkan kasih sayang dari orang tua, sehingga PKS menganggap anak-anak ini berhak untuk didampingi.
“Hari ini kami dapatkan banyak anak-anak yang tidak berkesempatan bersama orang tua mereka, baik ayah mereka telah tiada, ibu mereka telah tiada ataupun ayah dan ibu mereka telah tiada,” katanya.
Dia mengungkapkan, sebanyak 40 orang anak yatim mereka dampingi untuk berbelanja pakaian lebaran, dimana mereka memilih sendiri pakaian sesuai selera para anak-anak ini.
“Kami DPD PKS melalukan kegiatan ini, membawa mereka untuk membeli pakaian lebaran, mereka memilih sendiri,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, kegiatan sosial ini sebagai bentuk empati PKS dalam melihat anak-anak yang dalam perkembangan pertumbuhan kehidupan sosialnya tidak seperti yang diharapkan.
Untuk itu, dia berharap agar dengan kegiatan kepedulian ini membuat suasana kebatinan mereka berbahagia menyambut hari raya sebagaimana anak-anak pada umumnya.
“Ini adalah bentuk empati kami dalam melihat anak-anak yang tentu dalam perkembangan pertumbuhan kehidupan sosialnya tidak seperti yang kita harapkan. Itulah kami coba untuk menyentuh posisi ini. Insya Allah ke depan kami juga tetap tingkatkan dengan jumlah dan peserta yang lebih banyak lagi,” jelasnya. (JS-01)













Discussion about this post