Bula, JENDELASERAM.COM — Dinas Sosial Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) menyerahkan bantuan berupa selimut, kids ware, family kits, makanan siap saji dan kasur kepada korban banjir di Kota Bula.
Bantuan ini diserahkan secara simbolis oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Sosial SBT, Sudir Rumanama kepada 53 Kepala Keluarga (KK) di Balai Desa Kampung Gorom, Minggu (06/04/2025).
Dalam arahannya, Rumanama mengatakan, saat bencana banjir yang terjadi pada Jumat 4 April 2025, Dinas Sosial SBT langsung turun ke lokasi untuk memantau situasi banjir.
Dia mengungkapkan, dari penganatan langsung yang dilakukan, mereka menemukan empat rumah warga yang dinilai sangat terdampak, sehingga pada Jumat malam itu mereka mengambil langkah cepat untuk menyalurkan bantuan.
“Kami waktu itu berada di tempat juga, waktu itu empat rumah yang kami sudah mengambil langkah, memang kami memantau sendiri dan beberapa rumah itu sangat terdampak sekali. Malam itu kami bersama kepala desa melakukan langkah awal memberikan bantuan,” katanya.
Ia menyampaikan permohonan maaf kepada semua masyarakat terdampak banjir yang hari ini baru menerima bantuan dari Dinas Sosial.
Menurutnya, bantuan ini baru diserahkan setelah pihak Desa, Kecamatan dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) SBT melakukan pendataan secara menyeluruh terhadap KK korban banjir yang terjadi pada hari Jumat itu.
“Beberapa hari kemarin bapak ibu mengalami bencana banjir, hari ini baru kita menyapa bapak ibu. Ini bukan kami sengaja,” ucapnya.
Dirinya berujar, pada Sabtu kemarin Wakil Bupati SBT Muhammad Miftah Thoha R. Wattimena bersama sejumlah Pimpinam Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melakukan kunjungan langsung untuk melihat dampak banjir.
Dalam kunjungan itu tambah dia, Wakil Bupati SBT meminta kepada dinas-dinas terkait untuk menyiapkan bantuan kepada warga terdampak, sehingga hari ini Dinas Sosial SBT langsung menyalurkan bantuan.
“Hari ini kami jawab itu, karena kemarin juga pak Wakil Bupati sempat berkunjung ke sini dan beliau menyampaikan untuk bagaimana membantu masyarakat yang terdampak. Dengan stok ini kami menjawab semuanya,” ujarnya. (JS-01)













Discussion about this post