Bula, JENDELASERAM.COM — Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) menargetkan selam lima tahun ke depan akan ada 5-10 ribu orang wisatawan yang akan berkunjung ke daerah ini.
Target ini disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dispar SBT, Abdul Gafar Rumanama dalam sambutannya pada kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) manajemen perhotelan, pengembangan Ekonomi Kreatif (Ekraf) dan pengelolaan retribusi pariwisata yang digelar di Hotel Surya Kota Bula, Senin (19/05/2025).
Gafar mengungkapkan, khusus untuk wisatawan nusantara ditarget 5-10 ribu. Sementara wisatawan mancanegara ditargetkan sebanyak 5 ribu orang.
“Kami menargetkan kunjungan wisatawan nusantara kurang lebih sekitar 5 ribu sampai 10 ribu yang akan berkunjung ke SBT. Dan wisatawan mancanegara paling tidak kurang lebih sekitar 5 ribuan yang akan berkunjung ke SBT,” ungkapnya.
Dia mengaku, target ini akan diikuti dengan langkah-langkah konkrit dari Dispar SBT yang mulai disiapkan dari sekarag. Pasalnya, untuk mengembangkan pariwisata, harus memperhatikan aksesibilitas, amanitas dan atraksi serta kesediaan komitmen Pemerintah Daerah (Pemda).
“Sudah barang tentu, kami dari Pemda, atasnama Dinas Pariwisata sudah bersedia dan akan melakukan langkah-langkah strategis untuk mencapai visi kami guna mengembangkan pariwisata dan mencapai target yang kami sampaikan,” akuinya. (JS-01)












Discussion about this post